Global-hukumindonesia.com, Aceh Tamiang - Ketua umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Paguyuban Keluarga Besar (PKB) Pujakesuma Sumatera Utara Eko Sopianto, SE., didampingi Sekjend DPW PKB Pujakesuma Aceh Muhammad Jailani, S.Pd.I., S.Ps.i., M.Pd., hadiri Hajatan Rakyat di meriahkan pentas seni yang bertemakan Menang Sekali Putaran, kegiatan berlangsung di Kampung (Desa-red) Merah Pupuk Kecamatan Atu Lintang, Kabupaten Aceh Tengah. Sabtu (10/2/2024).
Hiburan melalui Hajatan Rakyat dimeriahkan secara kolaborasi bersama Pujakesuma disertai pentas musik yang diisi oleh Lusi artis Ibu Kota Jakarta, dan seni Budaya pertunjukan reok, kuda lumping serta rangkaian acara lainnya, yang juga dihadiri relawan Gayo for Prabowo-Gibran juga masyarakat setempat kurang lebih 4000 warga.
Pada kegiatan tersebut, selain untuk Mengkampanyekan mensosialisasikan visi misi Prabowo-Gibran, juga sebagai ajang terciptakan tali silaturahmi warga Pujakesuma dan seluruh masyarakat Aceh Tengah merupakan bentuk mempererat tali persaudaraan dengan guyub dan rukun.
Ketua umun DPW PKB Pujakesuma Eko Sopianto, SE., dengan singkat dalam sambutannya menyapaikan "Saya sangat apresiasi dari dataran tinggi gayo bersama sedulur warga Jawa yang sampai saat ini tetap guyub dan rukun, kita melihat warga jawa di Kecamatan Atu Lintang yang luar biasa.
"Secara nasional warga Jawa yang waktu lalu laksanakan Rakornas di Jakarta, dan keputusan Rakornas mendukung Capres dan Wapres Prabowo-Gibran", ujar Eko.
Berlangsungnya kegiatan Masyarakat yang hadir lakukan Deklarasi Relawan Gayo For Prabowo-Gibaran bersama Paguyuban Pujakesuma untuk kemenangan Capres-Wapres Prabowo - Gibran. (Ls)
Social Header