Breaking News

Waka Polda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto, S.I.K., M.Si., Kunker ke Polres Batanghari Dalam Rangka Kesiapan Pilkada 2024

Global-hukumindonesia.id, Batanghari  Dalam rangka memastikan kesiapan jajaran Polres dalam pengamanan Pemilihan Bupati dan Gubernur Jambi (Pilkada) Serentak 2024 di wilayah Batanghari Waka Polda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto, S.I.K., M.Si., melaksanakan kunjungan kerja di Kapolres Batanghari, Provinsi Jambi.

Kedatangan Wakapolda di sambut langsung oleh Kapolres Batanghari AKBP Singgih Hermawan, S.I.K., M.A.P., dan beserta PJU Polres Batanghari berserta seluruh  personil Pengamanan yang berjumlah 312 orang termasuk delapan polsek yang ada di Kabupaten Batanghari.

Dalam Kata Sambutannya Waka Polda Jambi dihalaman lapangan Wicaksana Laghawa Kapolres Batanghari saat memimpin apel tersebut mengatakan, "Saya sangat berharap agar setiap personil polres Batanghari yang telah di persiapkan untuk pengamanan Pilkada serentak tahun 2024 ini agar bertanggung jawab akan tugas nya sebagai pengamanan pilkada serentak,

Kepada semua personil polres Batanghari agar kawal kegiatan pilkada pemilihan Gubernur dan wakil serta Bupati dan wakil Bupati Batanghari ini sampai selesai perhelatannya dan jangan sampai sudah ditentukannya siapa yang akan menjadi Gubernur/wakil provinsi jambi dan Bupati/wakil Bupati Batanghari kalian pergi. Karena semua keamanan adalah tangung jawab semua aparat kepolisian Kapolres Batanghari yang bertanggung jawab, agar menuju terciptanya Pilkada yang Aman dan Damai", Kata Waka Polda Jambi.

Tambahnya lagi, "Saya juga berharap semua personil Polri khususnya Polres Batanghari agar selalu Jaga Netralitas jangan pernah memihak kepada calon siapapun baik Gubernur/wakil maupun Bupati/wakil dalam proses pemilihan serentak tahun 2024 ini,

Amankan lah daerah Batanghari ini mulai dari pemilihan, penghitungan suara, hingga calon kepala daerah terpilih dan sampai dilantik menjadi Kepala Daerah", Sebut Brigjen Pol Edi Mardianto, S.I.K., M.Si.

Waka Polda Jambi Juga menegaskan kepada seluruh personil polres Batanghari agar jauhi Narkoba apalagi terlibat dalam peredaran narkoba dan begitu juga dengan judi online serta jangan pernah bermain atau memback up kegiatan yang ilegal seperti ilegal drilling dan lain sebagainya.

"Untuk anggota polri yang terlibat hal tersebut, semua ini akan kita tindak tegas sesuai dengan aturan atau hukum yang berlaku dan Polda tidak pernah mentolerir apalagi melindungi anggota yang terlibat di dalam kegiatan Ilegal ini", Tegas Waka Polda Jambi Brigjen Pol Edi Mardianto, S.I.K., M.SI., (Kadir GHI)
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - GLOBAL HUKUM INDONESIA