Breaking News

Lapas Banyuasin Terima Kunjungan Tim Bapas Palembang, Bahas Pelaksanaan Pos Bapas

Global-hukumindonesia.id, Banyuasin - Lapas Kelas IIA Banyuasin menerima kunjungan dari Tim dari Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Palembang dalam rangka berkoordinasi terkait pemaksimalan Pos Bapas di Lapas Banyuasin, Rabu (11/12/2024).

Kedatangan Tim Bapas tersebut diketuai oleh Ibu Hermi Asmawati selaku koordinator. Kunjungan disambut baik oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Banyuasin Tetra Destorie.

Pada kunjungan tersebut membahas tentang pelaksanaan Pos Bapas di Lapas Banyuasin, mulai dari pembangunan Pos Bapas yang baru, proses Penelitian Kemasyarakatan (Litmas) dan Penghadapan Klien Pemasyarakatan dari Lapas Banyuasin ke pihak Bapas Palembang.

Kepala Lapas Kelas IIA Banyuasin Tetra Destorie berharap, dengan adanya Pos Bapas ini, maka akan mempermudah dalam proses Pembinaan dan Reintegrasi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Lapas Banyuasin yang nantinya akan menjadi Klien Pemasyarakatan di Bapas Palembang. (Adel)
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
Hosting Unlimited Indonesia
© Copyright 2022 - GLOBAL HUKUM INDONESIA